Selasa, 14 Juni 2011

Cara Mendapatkan Penghasilan dari Internet : Bisnis Affiliasi (Posting 3)

Ketemu lagi deh Bro dengan Ana. Mudah2an Bro ga bosan-bosannya baca dan terus menyimak posting Ana yang rada panjang dang ga begitu beraturan. He he he. Oke deh, Ana telah jelasin dua cara mendapatkan penghasilan online yaitu : menjual jasa/keahlian di bidang internet dan men-onlinekan produk offline. Sekarang Ana mau jelasin cara ketiga dan sudah banyak yang bermain di dalamnya, yaitu bisnis Affiliasi. 
Oke deh Bro, kita mulai aja. Affiliasi artinya menjualkan barang orang lain dengan komisi tertentu. Besarnya komisi bervariasi, misalnya 10% dari harga jual tergantung dari jenis barangnya, bahkan untuk produk-produk yang berbentuk informasi digital, seperti ebook, software, video, dll komisinya bisa 50% dari harga jual. Menarik kan?. Untuk jadi Affiliasi, Bro harus daftar jadi member Affiliasi, setelah itu Bro punya hak buat jualin barang mereka. Daftar Affiliasi itu ada 2 jenis, ada yang berbayar, dan ada juga yang gratis. Di Indonesia, umumnya Affiliasi berbayar, artinya untuk bisa menjualkan produk itu, Bro harus beli produk itu dulu. Jadinya kayak MLM ya, he.he.he. Daftar jadi anggota, beli produk, terus cari downline. Yang berbayar ini, kalo ga ada produknya, hanya daftar sebagai anggota saja, kemudian focus mencari anggota dan anggota, atau ada produknya, tetapi harganya tidak wajar, itu bisa jadi money game. Hati-hati yang ini, saran ana, jangan ikut-ikut program ini atau sejenisnya: money game, arisan berantai, skema piramida, dll. Ikutlah Affiliasi yang benar-benar murni Affiliasi, atau lebih baik lagi ikut Affiliasi yang buat daftarnya ga perlu bayar. Beberapa Affiliasi yang ana saranin, seperti amazon, clickbank, ebay. Sudah terbukti banyak yang sukses dari situ. 
Oia, Bro, jualan produk Affiliasinya bisa di web sendiri, forum atau media social. Kadang-kadang, affiliator sudah mempersiapkan script web affilasi yang otomatis bisa digunakan sebagai alat untuk promosi. Selain komisi penjualan barang, Affiliasi juga menawarkan komisi referral buat Bro, yaitu komisi yang didapatkan jika ada anggota baru yang bergabung lewat referensi Bro. Memang, besarnya komisi ini, tidak terlalu besar, tapi kalo yang daftar lewat referensi Bro jumlahnya banyak, wah, tinggal ngalikan aja. Tertarik sama bisnis ini, atau mau tahu bisnis internet lainnya, silahkan Bro baca selanjutnya ya.

blogger templates | Make Money Online